Minggu, 01 April 2012

Tips Bangun Pagi







Bagi sebagian orang orang, bangun pagi adalah suatu kegiatan yang sangat sulit dilakukan (termasuk saya). hehe... Padahal hal itu mudah dilakukan asal kita mau melaksanakan tips-tips ringan berikut :


1. Jangan tidur terlalu malam
Hindari kebiasaan tidur malam jika hal tsb tidak mendesak, misalnya karena tuntutan pekerjaan. Manusia normal tidur selama 6 jam per hari. Jika Anda ingin bangun pukul 05.00, biasakan tidur maksimal pukul 23.00

2. Matikan Laptop, HP, TV 
Laptop, HP, TV, buku dll adalah alat-alat yang secara tidak sadar membuat kita asyik begadang. Bila kita perlu bangun pagi, usahakan untuk menghindari alat-alat tersebut 30 menit sebelum tidur.

3. Jam Alarm
Jam alarm bagi sebagian orang bukanlah hal yang efektif untuk membuat bangun pagi. Untuk menyiasatinya Anda bisa menggunakan jam alarm yang "bisa berlari". Coba buka "google" untuk mengetahuinya lebih lanjut :)

4. Sediakan Minum
Biasanya setelah bangun pagi, tenggorokan kita terasa kering dan sakit. Hal ini wajar krn selama 6 jam kita tidak minum. Apalagi jika kamar tidur kita menggunakan AC, maka rasa haus akan lebih terasa. Untuk menghindari hal tersebut sekaligus untuk menjernihkan pikiran setelah bangun, sediakan air putih di samping tempat tidur Anda.

5. Jam Dinding
Penempatan jam dinding yang pas, dimana saat Anda bangun hal yang pertama Anda lihat adalah jam tersebut, akan menjadikan "otak" Anda terkejut, dan siap untuk menyambut hari.

6. Hindari Kafein
Ingin bangun pagi? Jangan minum kopi.

7. Segera Mandi
Mandi akan menyegarkan tubuh Anda, membuat Anda bersemangat dan menghilangan perasaan malas.

8. Biasakan Sejak Dini
Mungkin Anda merasa sudah terlambat untuk memulai kebiasaan bangun pagi. Tapi tidak dengan anak-anak Anda. Biasakanlah mereka untuk rajin, terutama sebelum kelas 3 SD.

Semoga bermanfaat ^__^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar